HeadlineKabar Politik

Presiden Prabowo Anugerahi Bintang Jasa Utama kepada Investor Global Ray Dalio di Istana Merdeka

Pertemuan Terbatas Bahas Geopolitik dan Program Pemerintah

Loading

Jakarta, Akurasi.id – 30 September 2025 – Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, menganugerahi Bintang Tanda Jasa Utama kepada investor kawakan global asal Amerika Serikat, Ray Dalio, usai pertemuan dan makan siang bersama di Istana Merdeka, Jakarta, Selasa (30/9).

Dalam pertemuan terbatas, Prabowo bersama sejumlah menteri Kabinet Merah Putih, termasuk Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto, membahas berbagai hal penting. Pertemuan ini menyoroti hasil lawatan kenegaraan Presiden, khususnya pidato Prabowo pada Sidang Majelis Umum ke-80 PBB di New York, Amerika Serikat, pekan lalu.

Menko Airlangga menjelaskan, diskusi antara Prabowo dan Dalio mencakup situasi geopolitik global serta program prioritas pemerintah yang telah dijalankan selama 10 hingga 11 bulan terakhir. “Presiden menjelaskan program-program yang telah dijalankan, termasuk upaya pemberantasan korupsi, penyelamatan hampir 4 juta hektare perkebunan kelapa sawit, serta pengelolaan tambang batu bara dan tanah jarang,” ujar Airlangga.

Ray Dalio, yang juga menjabat sebagai Dewan Penasihat BPI Danantara, memberikan catatan penting terkait komunikasi publik. Ia menekankan agar keberhasilan maupun kebijakan pemerintah disampaikan secara gamblang kepada publik agar transparansi dan pemahaman meningkat.

Jasa SMK3 dan ISO

Selain pertemuan terbatas, Prabowo mengundang Dalio untuk makan siang bersama di Istana. Di penghujung acara, Presiden memberikan apresiasi tertinggi kepada Dalio melalui penganugerahan Bintang Tanda Jasa Utama dari Republik Indonesia.

Ray Dalio dikenal sebagai pengusaha global di bidang investasi dan pendiri Bridgewater Associates, salah satu hedge fund terbesar di dunia. Ia mendapatkan pengakuan luas setelah mampu memprediksi gejolak pasar saham pada 1987 dan dikenal karena pendekatan manajemen risiko dan diversifikasi investasinya. Dalio juga rutin membagikan analisis investasi melalui riset harian “Bridgewater Daily Observations” yang menjadi acuan bagi para investor global.

Pertemuan ini menegaskan komitmen Indonesia dalam memperkuat kerja sama dengan investor internasional serta transparansi program pembangunan nasional, sekaligus menjadi momen penting diplomasi ekonomi Indonesia di mata dunia.(*)

Penulis: Nicky
Editor: Willy

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Artikel Terkait

Back to top button