OlahragaTrending

SEA Games 2025: Edgar Xavier Marvelo Sumbang Emas ke-32 Indonesia dari Cabang Olahraga Wushu

Indonesia Kokoh di Peringkat Kedua Klasemen Sementara SEA Games 2025

Loading

Akurasi.id – Indonesia kembali menambah koleksi medali emas pada ajang SEA Games 2025. Medali emas ke-32 Merah Putih berhasil diraih atlet wushu Edgar Xavier Marvelo pada Minggu (14/12), usai tampil gemilang di nomor Changquan, Daoshu, dan Gunshu.

Bertanding di The Multipurpose Gymnasium Chonburi Sports School, Chonburi, Thailand, Edgar mencatatkan total skor 29.349. Torehan tersebut mengantarkannya menjadi yang terbaik dan mengungguli wakil Indonesia lainnya, Seraf Naro Siregar, yang meraih medali perak. Sementara itu, medali perunggu menjadi milik atlet Malaysia, Clement Ting Su Wei.

Keberhasilan Edgar ini menjadi pembuka raihan medali emas Indonesia pada hari kelima SEA Games 2025. Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) turut memberikan apresiasi atas prestasi tersebut. Melalui akun Instagram resminya, Kemenpora menyebut emas dari Edgar sebagai awal manis Tim Wushu Indonesia pada hari ini.

Tambahan satu emas ini membuat Indonesia kini mengoleksi total 32 medali emas dan masih bertahan di peringkat kedua klasemen sementara SEA Games 2025. Tuan rumah Thailand masih memimpin dengan 96 medali emas, sementara Indonesia terus dibayangi Vietnam yang telah mengumpulkan 30 emas.

Jasa SMK3 dan ISO

Indonesia berpeluang menambah pundi-pundi emas pada hari yang sama. Salah satunya datang dari cabang olahraga bulutangkis, di mana terdapat empat wakil Indonesia yang lolos ke final nomor perorangan. Bahkan, satu medali emas dipastikan menjadi milik Indonesia karena terjadi final sesama wakil Merah Putih di nomor tunggal putra, mempertemukan Alwi Farhan melawan Ubed Abdul Rahman.

Prestasi ini juga semakin mengukuhkan konsistensi Edgar Xavier Marvelo di ajang SEA Games. Atlet wushu berusia 26 tahun tersebut kini telah mengoleksi total empat medali emas sepanjang keikutsertaannya di pesta olahraga Asia Tenggara.

SEA Games 2025 sendiri masih akan berlangsung hingga 20 Desember mendatang. Indonesia mengirimkan total 1.021 atlet yang bertanding di 49 dari 51 cabang olahraga yang dipertandingkan, dengan target terus menambah raihan medali dan memperbaiki posisi di klasemen akhir.(*)

Penulis: Nicky
Editor: Willy

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Artikel Terkait

Back to top button