Gratis E-Sertifikat, Besok DPK Bontang Gelar Webinar Workshop Kepenulisan

![]()

Akurasi.id, Bontang – Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (DPK) Bontang akan menggelar web seminar (webinar) pada Rabu (12/8/20) besok. Di mana kegiatan tersebut diselenggarakan secara virtual atau live streaming melalui Cloudx Meeting.
baca juga: Cegah Penularan Covid-19, DPK Bontang Disinfeksi Gedung Perpustakaan
Webinar kali ini mengusung tema tentang Workshop Kepenulisan (Advance Class). Di saat bersamaan juga akan dilaksanakan launching buku “Indahnya Berbagi Masyarakat Mandiri”.
Kepala DPK Bontang Retno Febriaryanti mengatakan webinar tersebut dapat diikuti seluruh pemustaka di Kota Taman -sebutan Bontang-. Caranya dengan registrasi melalui bit.ly/webinar-DPK1 dan dipusatkan di Comand Centre (CC) mulai pukul 09.00-10.30 Wita dan dipandu host Rina Muatiara, Pustakawan DPK Bontang dan Kepala DPK Bontang sebagai moderator.
“Besok kita akan melakukan webinar tentang kepenulisan. Narasumbernya Sunaryo Broto, penulis buku Indahnya Berbagi Masyarakat Mandiri itu. Dan akan di launching oleh Bunda Wali Kota bahwa buku ini sudah ada di Kota Bontang,” tuturnya.
Lanjutnya, target kegiatan tersebut mencakup untuk umum, khususnya mahasiswa. Peserta yang tercatat sudah 386 orang. Bukan hanya dari Bontang, bahkan ada juga yang berasal dari Papua, Jawa Timur, serta daerah lainnya.
Hal yang menarik, bagi peserta webinar akan mendapatkan E-Sertifikat yang dibagikan secara online bagi para peserta yang bisa di cetak sendiri. Namun, syaratnya harus mengikuti kegiatan dari awal hingga selesai dan mengisi absen. Retno menuturkan bagi mahasiswa bisa menggunakan E-Sertifikat itu untuk menambah poin.
“Untuk komersial sendiri tidak ada, tapi mungkin nanti kalau ada 5 peserta yang memberi pertanyaan terbaik akan diberikan buku itu,” terangnya.
Dengan adanya webinar ini, dirinya berharap DPK Kota Bontang semakin dikenal masyarakat Bontang maupun di luar. Selain itu, tujuan webinar untuk memberikan semangat literasi. Bahwa dengan berliterasi baik menulis, membaca maupun lainnya masyarakat bisa memanfaatkan ilmu yang disampaikan oleh penulis menjadi ilmu berharga. Seperti menuangkannya dalam bentuk cerita pendek (cerpen) atau puisi.
“Semoga dengan ini muncul penulis-penulis baru, sehingga Bontang lebih terkenal lagi ke tingkat nasional,” tutupnya. (*)
Penulis: Rae Anugrah
Editor: Suci Surya Dewi










Saya inggin menyikuti seminar karena saya inggin tau tentang pengetahuan di luar daerah saya dan inggin mendapatkan sertivikat
mariaanggelaleki@gmail.com