PeristiwaTrending

Balita Jatuh dari Bus Bertulisan Mabes AD di Tol JORR Joglo, Polisi Lakukan Penyelidikan

Pengemudi Minibus Selamatkan Anak, Polisi Selidiki Identitas Bus

Loading

Akurasi.id – Sebuah insiden mengejutkan terjadi di Jalan Tol Jakarta Outer Ring Road (JORR) wilayah Joglo, Jakarta Barat, pada Senin (30/6/2025) sekitar pukul 16.59 WIB. Seorang balita diketahui terjatuh dari sebuah bus bertuliskan Mabes AD yang tengah melaju di lajur 3 KM 12 A dari arah Meruya menuju Ciledug.

Peristiwa tersebut terekam melalui kamera dashboard (dashcam) sebuah mobil minibus yang berada tepat di belakang bus. Dalam rekaman yang viral di media sosial, terlihat pintu samping belakang bus tiba-tiba terbuka dan balita terjatuh ke badan jalan tol. Beruntung, mobil yang berada di belakang berhasil bermanuver menghindari anak tersebut sehingga tidak terjadi tabrakan.

Kepala Satuan Patroli Jalan Raya (PJR) Ditlantas Polda Metro Jaya, Kompol Dhanar Dono Vernandhie, membenarkan kejadian tersebut dan menjelaskan kronologi singkatnya.

“Bus bertuliskan Mabes AD melaju dari arah Meruya menuju Ciledug. Setiba di KM 12 A, lajur 3 Tol JORR, terlihat anak kecil terjatuh dari sisi kanan bus. Peristiwa ini terlihat dari dashcam kendaraan minibus di belakangnya,” jelas Dhanar dalam keterangannya, Selasa (1/7/2025).

Jasa SMK3 dan ISO

Pengemudi mobil yang merekam kejadian itu langsung berhenti dan menolong balita tersebut. Anak itu kemudian dibawa menggunakan mobil hingga KM 14 A wilayah Ciledug, di mana bus tersebut diketahui menepi. Bocah itu akhirnya diserahkan kembali kepada kru bus dan kendaraan melanjutkan perjalanan.

“Secara mandiri, pengemudi minibus menyerahkan anak tersebut kepada kru bus di KM 14 A,” tambah Dhanar.

Pihak kepolisian telah melakukan pengecekan di lokasi kejadian, serta berkoordinasi dengan Danton Rantis Mabes AD. Identitas anak dan pengemudi bus masih dalam proses penyelidikan. Hingga kini, belum ada laporan mengenai korban luka serius maupun kerugian materi.

Sementara itu, Kepala Dinas Penerangan TNI AD (Kadispenad) Brigjen Wahyu Yudhayana saat dimintai konfirmasi menyatakan masih menelusuri informasi terkait insiden tersebut. “Saya cari info dulu,” ujarnya singkat.

Kejadian ini menjadi pengingat penting bagi seluruh orang tua dan pengelola kendaraan umum untuk memastikan keselamatan anak selama dalam perjalanan. Netizen yang menyaksikan video tersebut juga turut mengimbau pentingnya pengawasan terhadap anak-anak saat berada di kendaraan.(*)

Penulis: Nicky
Editor: Willy

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Artikel Terkait

Back to top button