HeadlinePeristiwa

Jaja Mihardja Terima Bintang Budaya Parama Dharma dari Presiden Prabowo

Dedikasi Panjang Jaja Mihardja di Dunia Seni dan Budaya Indonesia

Loading

Akurasi.id – Penyanyi sekaligus aktor senior Jaja Mihardja resmi menerima Tanda Kehormatan Bintang Budaya Parama Dharma dari Presiden Prabowo Subianto pada Senin (25/8/2025) di Istana Negara, Jakarta. Penghargaan ini diberikan kepada Jaja bersama delapan tokoh lain yang dinilai berjasa dalam dunia seni dan kebudayaan Indonesia.

Pria yang akrab disapa Ayah Jaja itu mengaku tidak pernah menyangka akan mendapat undangan langsung dari Istana. Menurut pengakuannya, ia dihubungi oleh Menteri Kebudayaan Fadli Zon melalui sambungan telepon.

“Telepon langsung dari Pak Menteri, katanya saya harus hadir ke Istana. Ayah jawabnya siap saja. Bahkan saya sampai jahit jas baru buat datang ke sana,” ujar Jaja saat ditemui di kawasan Tebet, Jakarta Selatan, Rabu (27/8/2025).

Rasa Haru Saat Terima Penghargaan dari Presiden

Momen ketika penghargaan diberikan langsung oleh Presiden Prabowo menjadi kenangan tak terlupakan bagi Jaja Mihardja. Ia merasa sangat haru sekaligus bangga bisa mendapatkan apresiasi tertinggi dari negara.

Jasa SMK3 dan ISO

“Bukan kaget lagi, tapi gembira Alhamdulillah. Lah Presiden nih yang kasih, bukan Camat,” kata pria berusia 84 tahun itu sambil tersenyum.

Meski tidak banyak berbincang, Jaja mengatakan dirinya mendapat pesan singkat namun penuh makna dari Presiden Prabowo. “Ditepok-tepok pundak saya, beliau bilang, ‘lanjutkan.’ Saya jawab, ‘siap,’” ungkapnya penuh semangat.

Dedikasi Panjang di Dunia Seni dan Budaya

Penghargaan ini menjadi catatan penting dalam perjalanan panjang karier Jaja Mihardja. Sejak tahun 1965, ia sudah dikenal membawakan orkes dangdut, kemudian selama 14 tahun menjadi presenter di TVRI, hingga dikenal luas sebagai aktor dan seniman.

Jaja menegaskan penghargaan ini bukan beban, melainkan semangat baru untuk terus berkarya. “Ini jadi berkah dan anugerah buat Ayah. Jadi makin semangat, tapi juga tanggung jawab besar,” tegasnya.

Harapan dan Doa

Setelah menerima penghargaan dari negara, Jaja hanya berharap diberi kesehatan agar bisa terus berkarya dan menghibur masyarakat.

“Doain aja Ayah sehat-sehat ya. Supaya bisa bikin karya yang membanggakan Indonesia,” tutupnya.(*)

Penulis: Nicky
Editor: Willy

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Artikel Terkait

Back to top button