Lawan Covid-19, DPRD Dukung Pemkot Bontang Lakukan Pembatasan Sosial

![]()

Akurasi.id, Bontang – Berbagai upaya antisipasi dilakukan Pemerintah Kota (Pemkot) Bontang dalam mencegah pandemik virus corona atau Covid-19. Di antaranya dengan melakukan pembatasan sosial. Kebijakan tersebut, mendapatkan respons positif dari DPRD Bontang.
baca juga: Mei Mendatang Pasar Induk Rawa Indah Dipastikan Sudah Dapat Dioperasikan
Salah satu wakil rakyat Kota Taman –sebutan Bontang- yang memberikan dukungan atas kebijakan itu yakni, M Irfan. Politikus Partai PAN tersebut, menilai, kebijakan pembatasan sosial yang diambil Pemkot Bontang sudah langkah tepat untuk mencegah semakin meluasnya penyebaran virus corona.
“Saya kira apa yang sudah dilakukan Pemkot Bontang adalah langkah yang sangat baik. Langkah yang bagus. Dan saya kira cukup bijak. Supaya penyebaran virus corona tidak semakin meluas di Bontang,” kata Irfan.
Sebagaimana diketahui, kebijakan pembatasan sosial yang dilakukan Pemkot Bontang bersama TNI dan kepolisian, di antaranya dengan meningkatkan penjagaan di pintu masuk Kota Bontang. Kemudian menutup ruas jalan pada saat jam-jam tertentu. Hingga memeriksa kesehatan para pengendara saat masuk di Kota Bontang.
“Dengan adanya tambahan jumlah pasien positif corona di Bontang, saya kira kita memang harus mendukung berbagai langkah pemerintah dalam mencegah Covid-19. Aktivitas masyarakat memang harus dibatasi dan diawasi secara ekstra, terutama yang dapat berpotensi adanya penularan Covid-19,” tuturnya.
Pria yang duduk di Komisi I DPRD Bontang itu menilai, pencegahan terhadap wabah Covid-19, tidak bisa hanya menjadi tanggung jawab pemerintah dan aparat berwenang. Tetapi mesti menjadi tanggung jawab semua lapisan masyarakat.
Karena musuh yang dilawan bukan hanya berkaitan dengan pemerintah, tetapi bersinggungan langsung dengan aktivitas masyarakat. Sehingga kesadaran masyarakat untuk melakukan pembatasan diri dan menghindari kerumunan hingga physical distancing adalah kunci melawan Covid-19.
“Secara pribadi dan sebagai wakil rakyat, saya juga turut mengajak masyarakat untuk sama-sama melawan Covid-19 ini. Caranya dengan sama-sama menaati anjuran dan imbauan yang diberikan pemerintah, baik itu pusat, provinsi, dan dari Pemkot Bontang itu sendiri,” imbuhnya. (*)
Penulis: Fernandes dan Dirhanuddin
Editor: Dirhanuddin









