Ramadan, DPRD Minta Satpol-PP Tegur Rumah Makan yang Buka Siang Hari


Ramadan, DPRD minta Satpol-PP tegur rumah makan yang buka siang hari. Disebut untuk memberikan kesempatan kepada umat muslim berpuasa dengan khusyuk.
Akurasi.id, Bontang – Tinggal beberapa minggu ke depan, bulan yang ditunggu oleh umat Islam yakni Ramadan akan tiba.
Menyingkapi hal tersebut, Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Bontang, Andi Faisal Sofyan Hasdam memberikan imbauan kepada semua pemilik warung dan pengelola rumah makan di Kota Bontang tutup sementara pada siang hari selama Ramadan.
Imbauan tersebut bertujuan untuk memberikan kesempatan kepada umat muslim agar bisa menjalankan ibadah puasa dengan khusyuk. Dan juga agar saling menghargai sesama umat beragama.
“Intinya kita harus saling menghargai lah antar umat beragama,” ucap Andi Faizal saat ditemui media ini, Selasa (30/3/2012).
Dia juga mendorong agar Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol-PP) untuk melakukan penertiban untuk para pelaku usaha warung makan ataupun restoran yang masih beroperasi di siang hari.
Andi Faizal mengaku pada Ramadan tahun lalu, ia menemukan masih banyak pelaku usaha kuliner tetap membuka dagangannya di siang hari. Sehingga ia berharap agar tahun ini pengawasannya dapat lebih ketat lagi.
“Masih ada yang buka kadang pintunya aja ditutup tapi di dalam ada pengunjung. Sangat disayangkan. Jadi kalau bisa lebih ketat lagi patrolinya, jangan sampai terkecoh,” tegas Andi Faizal.
Namun dia juga berpesan, jika memang terpaksa buka, untuk menghargai umat Islam yang menunaikan ibadah puasa, pengelola rumah makan atau warung agar kiranya memasang penutup tirai pada tempat usahanya. Tentu dengan maksud tidak terlihat secara buka-bukaan oleh masyarakat umum.
“Tidak semua masyarakat Bontang itu muslim, mungkin mereka mau makan silakan tapi dalam batas sebagaimana menghargai dan menghormati orang berpuasa,” pungkasnya. (*)
Penulis: Rezki Jaya
Editor: Rachman Wahid